BREAKING

Sunday, November 1, 2009

Tentang Kami


Tentang Kami

Adil Ka’Talino, Bacuramin Ka’Saruga, Basengat Ka’Jubata

Adat, Budaya dan Tradisi adalah warisan leluhur yang harus sentiasa di lestarikan jika tidak ingin hilang dan tergerus oleh jaman. Banyak sejarah-sejarah Dayak yang tidak diketahui sampai saat ini karena memang nenek moyang dulu tidak mencatat sejarah secara akurat, sehingga begitu sulitnya jaman sekarang untuk mendapatkan informasi tentang Sejarah Dayak. Tergerak dari masalah itulah Cerita Dayak hadir sebagai media informasi dan pelestarian Adat, Budaya dan Tradisi serta kehidupan social masyarakat Dayak. 

Berawal dari ide yang mendasar untuk melestarikan perjanjian Tumbang Anoi dan sekaligus menjadi filosofi sejarah Cerita Dayak, Yohansen Borneo salah satu putra Dayak asal Ngabang Kalimantan Barat memutuskan untuk membangun sebuah media online untuk melestarikan Ada, Budaya, Tradisi dan Sejarah Dayak dan di namai Cerita Dayak atau ceritadayak.com.

Atas dasar-dasar diatas maka pada bulan November 2009 Yohansen Borneo memutuskan untuk mendirikan Cerita Dayak yang awalnya www.ceritadayak.blogspot.com. Seiring perkembangan jaman, Cerita Dayak yang awalanya menggunakan domain gratis blogspot kini sudah menjadi www.ceritadayak.com. 

Informasi-informasi yang disajikan oleh Cerita Dayak beragam dan didapat dari berbagai sumber seperti buku, website, majalan, berita dan mengali sendiri dari narasumber yang dianggap mempunyai pengetahuan tentang kehidupan masyarakat Dayak. Saat ini Cerita Dayak memliki 3 admin tetap yaitu Yohansen Borneo, Adi.W.Negara Borneo dan Bonny Bulang.

Kami menyadari saat ini kami masih banyak kekurangan dan masih banyak informasi masyarakat Dayak yang belum bisa kami sajikan kepada pembaca setia Cerita Dayak, maka kami sangat membutuhkan peran serta para pembaca yang budiman untuk bisa melengkapi informasi kami dan memberikan kami masukan serta kritik untuk Cerita Dayak kedepan. Kami juga menerima kiriman artikel dari para pembaca semuanya untuk bisa kita bersama-sama melestarikan Sejarah, Adat, Budaya dan Tradisi Dayak yang kita cintai kedepan.

Kami berharap melalai Cerita Dayak ini, semua orang yang ingin mendapatkan informasi tentang masyarakat Dayak bisa mendapatkannya. Melalui ini juga kami ucapkan terima kasih kepada semua pembaca dan member di Fans Page Facebook serta Follower Twitter kami yang senantias mengupdate informasi dari kami dan juga selalu member support kepada kami. 

Salam Budaya

ttd

Yohansen, SE
Founder Cerita Dayak

Kontak Person
Alamat : Jl. Raya Pulau Bendu No.40, Ngabang, Kab. Landak Kalimantan Barat-Indonesia
email    : ceritadayak@gmail.com | website : www.ceritadayak.com twitter : @ceritadayak
Hp       : 081225317077


5 comments :

  1. Blogwalking nih. Saya tau alamat ini hasil browsing sana sini. Saya Asep Haryono, pernah menjadi salah satu penari junior di Sanggar Dayak Jangkang Bengkawan.

    Rekan kampus saya yang Ateng yang mengajak saya bergabung di Sanggar Bengkawan di era tahun 1995 an yang lalu sudah lama sih.

    Salam kenal dan kompak selalu :)))))))))

    ReplyDelete
    Replies
    1. tapi lumayan lah pak orang dayak sekarang pada pintar semua dan orang dayak sekarang udh bnyak yang mengenal internet biarpun blog ini hasil brosing sana sini tapi sangat bagus ni blog pak

      Delete
    2. RAHASIA MENHASILKAN UANG BERLIMPAH=========
      =======RATUSAN RIBUH HINGGA JUTAAN RUPIAH======
      ====TIAP HARI DENGAN BANTUAN INTERNET=====



      Jika Anda sudah capek dan lelah dengan status
      P7 – PERGI PAGI PULANG PETANG PENGHASILAN PAS-PASAN
      dan Anda tidak tahu harus bagaimana untuk meningkatkan
      kondisi finansial Anda… maka saya minta Anda dengarkan saya.


      Mungkin Anda adalah orang
      yang memiliki masalah :

      1.Stres
      2.Butuh Uang
      3 Butuh angka togel hasil ritual 100% tembus
      4.ingin buka usaha sendiri
      5 Memiliki Banyak Hutang
      6.Penghasilan Tidak Cukup
      7.selalu gagal setiap ada pekerjaan
      Semua masalah bisa di atasi
      Maka Anda sudah tepat sekali.
      berada di sini
      Anda PENASARAN Dan
      Ingin Tahu Rahasianya?
      AKI MANGKUBONODi Nmr (085-203-333-887
      ? AKI MANGKUBONODi Nmr (085-203-333-887) KLIK DISINI

      Delete
  2. cerita yang terkandung dalam blog ini sangat bagus dan membuat saya jadi senang baca cerita dayak ,,,,
    saya saja yang jurusan nya teknik komputer dan jaringan di sekolah pun kurang bisa buat atau menyajikan blog yang seperti ini saya cuma bisa buat blog yang biasa aja ,,,,

    saya putra dayak jangkang tanjung dan putra dayak ketungau karna orang tua saya dari jangkang dan ketungau makanya saya di sebut putra dayak jangkang dan ketungau
    saya ingin mengucapkan terimakasih kepada penyaji cerita dayak ini,,,,


    adil ka'talino bacuramin ka'saruga basengat ka'jubata
    tutuh nya tiop akal nya midop

    by kel putra dayak morunyao jangkang dusun ketapang kecamatan mukok sanggau

    ReplyDelete
  3. Salam kenal Pak Yohansen,

    Saya baru melihat blog ini.Cerita dan isinya bagus, bisa memotivasi kita untuk menggali sejarah, cerita, budaya, tradisi serta jati diri kita sebagai orang dayak. Saya senang melihat ada yang berfikir jauh demi Orang-orang Dayak yang selama ini notabenenya "kurang" dalam hal apapun, namun setelah berjalannya waktu semua terbuka dan terbukati siapakah orang Dayak itu? Disisi lain yang menjadi keprihatinan saya terhadap Masyarakat kita adalah mudah terpengaruh oleh lingkungan yang nuansanya di bawa dari luar, nah ini yang sangat perlu kita rubah mulai dari sekarang. Hal-hal itu disebabkan oleh pemimpin-pemimpin kita sendiri yang tidak memikirkan masyarakatnya, tidak tahu arti membangun yang sebenarnya seperti apa? Masuknya sawit, ilegal loging, pertambangan, agama dsb membuat kondisi masyarakat carut marut bingung mau bagaimana? Pada intinya, harapan saya selaku putra Dayak, bukan hal yang seperti itu yang bisa menunjukan jati diri kita seperti apa, tapi ada cara untuk membangun mental Dayak menjadi lebih baik dan bermanfaat untuk generasi berikutnya.


    Salam Kenal'


    F. Yance
    FB : yans_otbit@yahoo.com,
    Gmail : f.yanstb@gmail.com

    ReplyDelete

 
Copyright © 2009-2013 Cerita Dayak. All Rights Reserved.
developed by CYBERJAYA Media Solutions | CMS
    Twitter Facebook Google Plus Vimeo Flickr YouTube